Kanwil DJP Bengkulu Lampung Buka Layanan Mobil Pajak di CFD Bandar Lampung
Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Bengkulu dan Lampung (Bela) bersama KPP Pratama Bandar Lampung Dua berpartisipasi dalam acara Car Free Day dengan membuka layanan Mobil Pajak yang dilaksanakan di Tugu Adipura Kota Bandar Lampung. Layanan yang dimulai pukul 06.00 sampai dengan 08.30 WIB disambut antusias oleh masyarakat Kota Bandar Lampung.
Mobil Layanan Pajak ini memberikan layanan berbasis daring bagi masyarakat Kota Bandar Lampung, diantaranya untuk melaporkan SPT Tahunan melalui e-filing, pembuatan EFIN dan juga id billing, pemadanan NIK jadi NPWP, atau sekedar konsultasi tentang perpajakan.
Layanan ini akan terus hadir setiap hari minggu di bulan Februari dan Maret 2023 untuk membantu masyarakat dalam urusan perpajakan. Selain itu juga dilakukan pembagian leaflet di titik-titik strategis Tugu Adipura yang banyak dilalui oleh orang-orang yang tengah mengikuti Car Free Day.
Dengan adanya layanan ini diharapkan dapat memudahkan wajib pajak dalam mendapatkan layanan perpajakan dan meningkatkan kesadaran wajib pajak dalam menjalankan kewajiban perpajakannya.
